Asmara Selat Malaka
Oleh : Taring
Dari Pelabuhan Batu
Ampar
Aku mengarungi Selat
Malaka
Menuju Pelabuhan Belawan
Sunset dan Sunrise
perhiasan laut biru
Sesaat lagi Ramadhan
segera beranjak
Perahu raksasa dipenuhi perindu
kampung halaman
Aku tidak hanya sekedar
itu
Ada misi dalam menutup
masa lajangku
Omak... aku kembali pada
mu
Adik – adik... aku
datang untuk kalian
Tanah Deli...
sambutlah pijakanku
Setelah dua musim aku tinggalkan
Aku pulang tidak sendiri
Aku bawakan kalian bingkisan
bernyawa
Yang kelak akan menemani
hidupku
Yang kelak mampu
menerima kita
Maha Pengatur Langkah...
Mempertemukan kami di
garis depan negeri
Setelah enam bulan aku
mendidik si putih abu - abu
Setelah enam semester ia
mendidik si putih biru
Di raga kami mengalir
darah Sumatera
Au halak batak... Inyo urang minang
Asam dan garam telah menyatu
di pulau yang menghadap ke
Tumasik
Perahu besi ini terlalu
besar untuk ku lukiskan
Sejak kecil aku sudah
menatap kemegahannya
Saat ayah membawa kami
mengunjungi tepian Utara
Ini kesempatan pertamaku
berlayar ke Barat Laut
Kapal Kelud, Selat
Malaka, 10 Juni 2018.
Komentar
Posting Komentar